Masjid Tiban Turen, Menawarkan Kemegahan Dan Keunikan Sebuah Masjid


Wisatawasati - Kini namanya masjid tiban turen Malang. Pertama mendengar ada masjid yang 'katanya' dibangun jin saya langsung bertanya-tanya, "apa benar ada masjid yang dibangun jin?". Saya tidak percaya dan sama sekali itu adalah bohong besar menurut saya walaupun memang banyak yang tidak mengetahui proses pembangunan masjid ajaib itu.

Masjid Tiban, itulah nama populer masjid yang terletak di Jl. KH. Wahid Hasyim gang anggur no. 10 Rt. 07/Rw. 06, Desa sananrejo kecamatanTuren, kabupaten Malang, Jawa timur ini. Dinamakan Tiban ya mungkin karena konon katanya masjid ini bukan dibangun oleh manusia melainkan oleh jin. Karena banyak yang mengatakan pembangunan masjid ini tanpa sepengetahuan warga dan dibangun hanya dalam waktu semalam. Hmm.... seperti dongeng saja.

Masjid Tiban Turen, Menawarkan Kemegahan Dan Keunikan Sebuah Masjid
Image: ramadhan.tempo.co

Masjid tiban tidak dibangun jin

Masjid ini menjadi buah bibir karena kemunculannya tiba-tiba. Masih ingat ketika itu tahun 2008 saudara mengatakan "ada masjid keluar sendiri dari dalam tanah, di Turen". Waktu itu banyak yang berbondong bondong untuk melihat langsung 'keanehan masjid' di turen tersebut.

Setelah ditanyakan kepada santri pondok tersebut, ternyata masjid ini bukan dibangun oleh jin dan tidak keluar dari tanah seperti saudara saya bilang. Masjid ini dibangun oleh santri-santri sendiri. Memang masjid ini masuk kawasan pondok bihaaru bahri yang mempunyai banyak santri dan santriwati.

Masjid Tiban Turen, Menawarkan Kemegahan Dan Keunikan Sebuah Masjid
image: wisata di malang

Jika ada yang bilang masjid ini muncul sendiri dan dibangun oleh jin, itu tidak benar. Begitu lah yang santri katakan.

Menikmati Udara sambil ditemani Lombok

Diatas ada tanaman lombok yang jumlahnya cukup banyak, mungkin ini persediaan kalau kita membawa gorengan kesini, hehe...

Lombok berada di dalam pot yang dijejer dengan cukup rapi dan terlihat indah, apalagi buat foto. Nggak percaya? tak buktikan fotonya

menikmati angin sambil menunggu lombok menjadi merah

Masjid tiban, Masjid yang unik dan megah

Seperti yang sudah disebutkan, Masjid yang masih di dalam kawasan pondok pesantren salafiah bihaaru bahri asali fadlaailir rahmah ini dibangun cukup unik, mewah dan juga megah. Ketika Anda memasuki masjid ini, Anda akan dibuat kagum dengan bangunannya.

Gaya bangunan masjid ini perpaduan antara Eropa, India, Arab dan Cina. Ada yang bilang arsiteknya ya santri santri itu sendiri.

Ruangan satu dengan lainnya berbeda-beda ornamen, motif dan corak. Tapi masih dihiasi ornamen kaligrafi yang bagus. Ada juga yang bilang ornamen ornamen di masjid ini tak akan dijumpai di luaran sana, karena memang mereka memproduksi dan mendesain sendiri.

Di dalam masjid ini juga terdapat kolam-kolam kecil berisi ikan, kebun jagung, kebun cabe, dan juga ada semacam kebun binatang mini. Ada kera, rusa, burung merak dan juga hewan lain.

Saat berada di lantai paling atas masjid tiban, Anda akan kagum dengan keindahan kota Malang yang terlihat menawan.

0 Response to "Masjid Tiban Turen, Menawarkan Kemegahan Dan Keunikan Sebuah Masjid"

Post a Comment